Musornas dan Rakornas PB ESI Berakhir, Budi Gunawan Kembali Terpilih Sebagai Ketum Periode 2024-2029

Jakarta – Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) menggelar Musyawarah Olahraga Nasional (Musornas) dan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) tahun 2024 di Jakarta. Acara berlangsung di Grand Ballroom Inter Continental Jakarta, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (6/10).

Dari hasil Musornas dan Rakornas tersebut, Ketua Umum PB ESI periode 2020-2024 yang juga Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan, S.H., M.Si., Ph.D., P.S.M. kembali terpilih secara aklamasi. Seluruh Ketua ESI Provinsi mayoritas mendukung dan menunjuk Budi Gunawan sebagai Ketum. Pimpinan Musornas kemudian mengeluarkan keputusan, mengangkat Bapak Budi Gunawan sebagai Ketua PB ESI Periode 2024 – 2029.

Dalam sambutannya, Budi Gunawan (BG) mengatakan bahwa di era kepengurusan PB ESI periode 2020-2024, telah banyak capaian dan prestasi yang telah diraih, baik di tingkat nasional maupun Internasional.

“Ini adalah hasil kerja keras diplomasi esports Indonesia, yang semakin diakui sebagai kekuatan global,” kata Budi Gunawan.

Budi Gunawan juga menyatakan sebagai sebuah cabang olahraga baru di Indonesia, e-sports telah menunjukkan perkembangan yang signifikan. Selain itu, adanya pengakuan Internasional terhadap PB ESI sebagai satu-satunya Induk organisasi e-sports resmi yang mewakili Indonesia di federasi e-sports internasional.

“Data tahun 2024 menunjukkan bahwa, audiens e-sports telah mencapai lebih dari 577 juta orang. Kita telah berhasil mengubah pandangan negatif masyarakat tentang game. Sekarang main game dapat menjadi pilihan karier yang menjanjikan, karena memang menghasilkan uang sekaligus berprestasi di tingkat Internasional,” ujar Budi Gunawan.

Selain itu, salah satu hal yang patut dibanggakan adalah di tengah ketegangan geopolitik dunia, e-sports ternyata memainkan peran pemersatu. Komunitas e-sports telah menyatukan berbagai budaya dan background dalam satu platform.

“Adanya komunitas dan layanan streaming online, telah menciptakan bentuk hiburan baru bagi generasi muda Indonesia yang terhubung dengan komunitas muda global,” ungkap Budi Gunawan.

Pada periode ini, pihaknya berharap pengurus baru terus melanjutkan komitmen untuk meraih lebih banyak prestasi Internasional, sekaligus memperkuat dan mengembangkan ekosistem e-sports di tingkat nasional.

“Terima kasih atas dukungan, kerja keras, dedikasi, dan kontribusi yang luar biasa untuk membangun ekosistem esports di tanah air. Kami juga berharap, pengurus baru akan terus mendukung pengembangan game lokal,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua Umum III KONI, Mayjen TNI (Purn.) Andri Sutarno mengatakan pertama dalam sejarah, esport telah berhasil mengukir sejarah pada PON XXI Aceh-Sumut tahun 2024. Ini menjadi saksi kebangkitan industri game Indonesia yang mana esport menghadirkan salah satu game lokal, yaitu battle of guardians.

“Ini merupakan prestasi PB ESI di bawah kepemimpinan Jenderal Budi Gunawan sebagai ketua umum pertama dalam sejarah PB ESI. Saya mengapresiasi yang setinggi-tingginya untuk bapak Budi Gunawan dan jajaran, khususnya PB ESI periode 2020-2024 yang telah memajukan sejarah olahraga esports di tanah air,” ujar Andri.

Pihaknya berharap, soliditas para pengurus di tingkat nasional, provinsi, daerah dan juga komunitas harus terus ditingkatkan kualitasnya melalui program-program kolaborasi yang inklusif. Semoga Rakornas dan Musornas berjalan lancar dan menghasilkan program-program terbaik untuk prestasi esports Indonesia.

“Adanya rakornas ini, diharapkan muncul evaluasi agar Indonesia lebih berprestasi di samping meningkatkan industri dan prestasi esports di tanah air,” ucapnya.

Sementara itu, Staf Ahli Bidang Budaya Sportivitas Kementerian Pemuda dan Olahraga, Dr. Ir. Hamka Hendra Noer, M.Si. mengatakan esports telah mencatatkan dirinya sebagai cabang olahraga yang dipertandingkan pada event olahraga internasional dari Sea Games Manila 2019 sebagai eksebisi hingga Sea Games Vietnam tahun 2021 dan Sea Games Kamboja tahun 2023.

“Sebagai cabang resmi yang memperebutkan medali, esports Indonesia terus menunjukkan prestasi yang sangat luar biasa, khususnya pada Sea Games Kamboja 2023, dan berhasil tampil sebagai juara umum cabang esports,” ucapnya.

Pihaknya juga mengapresiasi capaian yang membanggakan yang ditorehkan Timnas esports Indonesia di bawah kepengurusan PB ESI 2020-2024, yang dikomandoi oleh bapak Jenderal Polisi (Purn.) Prof. Dr. Budi Gunawan.

“Diharapkan prestasi ini dapat terus berlanjut dan bahkan lebih berkibar di masa kepengurusan PB ESI selanjutnya. Kami juga berharap Pak Budi Gunawan dapat terpilih kembali,” pungkas Hamka.

Untuk diketahui, pada kejuaraan dunia esports international tahun 2022 di Bali, Indonesia keluar sebagai juara. Hal ini menjadi bukti bahwa kepengurusan PB ESI di bawah kepemimpinan Budi Gunawan telah berhasil melakukan pembinaan guna mencapai prestasi yang maksimal. [*]

More From Author

Sukses Lahirkan Atlet E-Sport Berprestasi, KaBIN Budi Gunawan Kembali Pimpin PB ESI

Kembali Pimpin PB ESI, Ini Prestasi Kabin Budi Gunawan di Kepengurusan Sebelumnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *